Minggu, 10 Mei 2009

Analisis Kesalahan Ejaan Bahasa Indonesia Ragam Media dalam Surat Kabar Harian Radar Tarakan (bab 1 )

Analisis Kesalahan Ejaan Bahasa Indonesia Ragam Media dalam Surat Kabar Harian Radar Tarakan (bab 1)
oleh Rohani A
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Bahasa inerupakan salah satu milik manusia yang tidak pernah lepas dari segala kegiatan dan gerak manusia sebagai makhluk yang berbudaya dan bermasyarakat. Tidak ada kegiatan manusia yang tidak disertai oleh bahasa. Salah satu kegiatan manusia yang setiap hari dilakukan adalah berkomunikasi. Dalam berkomunikasi, bahasa memiliki peranan penting untuk menyampaikan berita.
Untuk menyampaikan berita (pesan, amanat, ide, dan pikiran) dibutuhkan bahasa yang singkat, jelas, dan padat. Fungsinya adalah agar segala sesuatu yang disampaikan mudah dirnengerti. Namun, dalam menggunakan bahasa tersebut pemakai bahasa tetaplah mengikuti kaidah-kaidah atau aturan yang benar karena bahasa yang benar akan dijadikan acuan atau model oleh rnasyarakat pemakai bahasa, clan ragam itu digunakan dalam situasi resmi. Kenyataannya sekarang banyak pemakai bahasa yang tidak menyadari bahwa bahasa yang digunakan tidak benar atau masih terdapat kesalahan-kesalahan.
Kesalahan berbahasa Indonesia masih banyak dijumpai dalam media cetak, khususnya surat kabar. Tulisan dalam surat kabar dibaca oleh berjuta-juta orang. Oleh sebab itu, bahasa yang digunakan dalam surat kabar atau koran hendaklah bahasa yang baik, yang teratur, atau yang sekurang-kurangnya bahasa yang tidak terlalu rusak. Bahasa koran yang rusak dapat mempengaruhi bahasa

seorang pembaca yang kurang menguasai bahasa karena ada kemungkinan dia meniru bahasa yang salah itu.
Salah satu kesalahan yang sering ditemukan di koran, majalah, dan banyak tulisan lain yang dibuat orang adalah kesalahan ejaan. Kesalahan ejaan yang masih saja kita jumpai sampai sekarang adalah penulisan di, partikel pun, penulisan kata gabung, penulisan kata ulang, pemakaian huruf besar atau huruf kapital, dan pemakaian tanda titik (Badudu, 1981:91).
Kesalahan ejaan hampir setiap kali dijumpai dalam surat kabar; seperti: dalam penulisan kata, seperti: Jumat ditulis Jum’at, khawatir ditulis hawatir, jadwal ditulis jadual, sinkron ditulis singkron, dan Iain-lain (Santana K., 2005: 159).
Kesalahan ejaan juga terjadi pada media massa SKH Radar Tarakan. Kesalahan penggunaan huruf, penulisan kata, dan penulisan tanda baca masih sering dijumpai. Hal tersebut mencerminkan bahwa para wartawan yang membuat tulisan tersebut kurang memperhatikan kaidah-kaidah penulisan yang benar.
Kesalahan-kesalahan ejaan yang banyak kita lakukan dalam menuliskan bahasa kita, memang merupakan kesalahan umum yang banyak terjadi, dan banyak atau pernah dilakukan oleh siapa saja diantara kita. Namun, kalau kita mengakui bahvva bahasa Indonesia adalah bahasa nasional dan bahasa negara, kita harus bcrusaha menggunakannya sebaik mungkin. Bagaimana orang lain bisa menghargai bahasa kita kalau kita sendiri tidak terlalu peduli kepada bahasa kita itu, termasuk dalam hal penggunaan ejaan (Chaer, 2002: 84).

Surat kabar yang menggunakan bahasa yang baik dan benar secara tidak langsung telah bertindak sebagai pembina bahasa bag! generasi yang lebih muda dan pembaca-pembacanya. Cintailah bahasa nasional kita dengan bukti yang konkret, yaitu penggunaannya yang baik dan benar.
Berdasarkan hal di atas, penulis tertarik untuk meneliti kesalahan ejaan bahasa Indonesia yang terdapat dalam SKH Radar Tarakan.
B. Alasan Pemilihan Judul
Penulis memilihjudi.il Analisis Kesalahan Ejaan Bahasa Indonesia Ragam Media dalam Surat Kabar Marian Radar Tarakan berdasarkan adanya fenomena yang terjadi di SKH Radar Tarakan bahwa masih terdapat kesaiahan-kesalahan berbahasa, khususnya kesalahan ejaan.
C. Batasan Masalah
Mengingat luasnya masalah yang berkaitan dengan surat kabar dan kesalahan berbahasa, perlu adanya pembatasan masalah agar lebih terfokus pada inti permasalahan. Masalah dalam kajian penelitian ini dibatasi pada:
1. Penelitian ini hanya mengambil SKH Radar Tarakan, Edisi Agustus 2008
sebagai sumberdata.
2. Penelitian ini hanya meneliti kesalahan ejaan dalam SKH Radar Tarakan.
D. Rumusan Masalah
Sehubungan dengan batasan masalah yang telah dikemukakan, masalah pokok yang akan dijawab dalam penelitian yang berkaitan dengan kesalahan ejaan

bahasa Indonesia ragam media dalam SKH Radar Tarakan adalah bagaimanakah kesalahan ejaan dalam SKH Radar Tarakan?
E. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan, tiijuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kesalahan ejaan dalam SKH Radar Tarakan.
F. Manfaat Penelitian
1. Penelitian ini dapat memberikan gambaran kepada peneliti berikutnya
tentang kesalahan ejaan bahasa Indonesia dalam SKH Radar Tarakan.
2. Penelitian ini dapat dijadikan umpan balik dalam penulisan di media cetak.
3. Penelitian ini diharapkan bermanfaat, khususnya bagi penulis dan bagi
pembaca pada umumnya, sehingga dapat memperhatikan penggunaan
ejaan dalam menulis.
G. Penegasan Judul
Judul penelitian ini adalah Analisis Kesalahan Ejaan Bahasa Indonesia Ragam Media dalam Surat Kabar Marian Radar Tarakan. Agar maksud yang infill disampaikan dalam kajian ini dapat memberikan arah yang jelas, perlu disampaikan penegasan judul. Penegasan judul tersebut sebagai berikut.
1. Analisis adalah pcnyelidikan terhadap suatu peristiwa untuk mengetahui
keadaan yang sebenarnya (KBB1, 2005: 43).
2. Kesalahan adalah perihal yang tidak benar atau tidak betul (KBBI, 2005: 983).
3. Ejaan adalah penggambaran bunyi bahasa dengan kaidah tulis menulis yang
distandarisasikan, yang lazim mcmpunyai 3 aspek, yakni aspek fonologis yang

menyangkut penggambaran fonem dengan huruf dan penyusunan abjad, aspek morfologis yang menyangkut penggambaran satuan-satuan morfemis, aspek sintaksis yang menyangkut pcnanda ujaran berupa tanda baca (Kridalaksana, 2008: 54).
4. Ragam acialah macam; jcnis (KBBI, 2005: 920).
5. Media adalah alat (sarana) komunikasi seperti koran, majalah, radio, televisi,
film, poster, dan spanduk (KBBI, 2005: 726).
6. Surat kabar adalah lembaran-Iembaran kertas bertuliskan berita dsb; Koran
(KBBI, 2005: I 109).
7. Radar adalah alat (yang memakai gelombang radio) untuk mendeteksi jarak,
kecepatan, dan arah benda yang bergerak atau bcnda yang diam (KBBI, 2005:
918).
H. Sistcmatika Penulisan
Sisteinatika pcnulisan bertujuan untuk memberikan gambaran secara urnutn dan memudahkan pelaksanaan penelitian. Sistematika penulisan yang dibuat oleh penulis sebagai berikut.
Bab 1 pendahuluan berisi latar belakang, alasan pemilihan judul, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, penegasan judul, dan sistematika penulisan. Bab II kajian teori berisi kajian-kajian teori tentang kesalahan berbahasa, pengertian ejaan bahasa Indonesia, dan hal-hal yang terdapat dalam ejaan bahasa Indonesia. Bab III metode penelitian berisi pengertian metode penelitian, jadwal pelaksanaan penelitian, jenis penelitian,

populasi dan sampel, data dan sumber data, teknik pengiimpulan data, dan teknik analisis data

Rabu, 06 Mei 2009

materi sosial candi

http://images.google.co.id/images?hl=id&q=candi&btnG=Telusuri+Gambar&gbv=2&aq=f&oq=